Negara dengan bahasa daerah terbanyak di dunia, Indonesia Masuklaah


 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg4WjIv2FbC_rcLMi_ZJQ5Ps2-hXwsCHpb_byRkt6ceGuFsxIJmFvensIazds3OSY8HrSQ_VF1o52mBKSUe4bc0QL0ER8Wfck2zA03VwKsQU6bDek7FEHNXQ5YBiK9wOkIIbZ8vp2knqUH-/s1600/Indonesia_Ethnic_Groups+main.jpg

Di dunia ini terdiri dari banyak negara dengan bahasanya masing-msing yang cukup unik. Terkadang dalam suatu negara juga masih terdapat beberapa suku atau kelompok dengan budaya dan bahasa daerah yang berbeda dengan bahasa nasional di negara tersebut. Akibatnya, banyak orang di dunia ini sebenarya mampu berbicara dalam lebih dari satu bahasa saja.
Jangan mengira cuma Indonesia saja yang memiliki banyak bahasa, ternyata di berbagai negara lain juga banyak, lho. Berikut ini 7 negara dengan bahasa terbanyak di dunia. Indonesia berada di urutan berapa, ya?

1. Papua Nugini

Bahasa Papua Nugini saat ini mencapai 839 macam. Bahasa ini digunakan oleh para suku dan penduduk asli di negara tersebut. Dengan banyaknya jumlah bahasa yang digunakan, Papua Nugini menjadi tempat dengan bahasa yang paling beragam di muka bumi ini.
Bahasa resmi yang digunakan adalah Tok Pisin, bahasa Inggris, Hiri Motu, dan bahasa isyarat Papua Nugini. Tok Pisin adalah bahasa Inggris-kreole dan digunakan sebagai bahasa nasional negara tersebut. Sedangkan bahasa isyarat Papua Nugini menjadi bahasa resmi keempat sejak Mei 2015 dan digunakan oleh masyarakat yang menderita tuna rungu di sana.

2. Indonesia

Lebih dari 700 bahasa hidup dan digunakan di Indonesia. Kebanyakan bahasa tersebut masih termasuk keluarga Austronesia dan beberapa bahasa Papua. Bahasa nasional yang digunakan di seluruh wilayah kepulauan negara kita adalah bahasa Indonesia yang merupakan variasi dari bahasa Melayu.
Meski bahasa Indonesia dipakai di media, pendidikan, administrasi, atau hal lain yang bersifat resmi, kebanyakan warga Indonesia masih menggunakan bahasa daerahnya masing-masing sebagai bahasa pertama. Itu artinya, orang Indonesia sebenarnya juga termasuk multilingual.

3. Nigeria

Ada lebih dari 526 bahasa yang digunakan di Nigeria, tapi sayang setidaknya 9 diantaranya mulai punah. Bahasa resmi yang digunakan di negara tersebut adalah Nigeria dan Inggris untuk mempersatukan keragaman budaya dan bahasanya. Namun, komunikasi dalam bahasa Inggris jauh lebih populer di area perkotaan daripada di wilayah pedesaannya.

Bahasa lain yang juga digunakan antara lain Hausa, Igbo, Yoruba, Ibibio, Edo, Fulfulde, dan Kanuri. Keragaman bahasa Nigeria adalah perwakilan Afrika secara keseluruhan karena mengandung tiga bahasa besar dalam kelompok bahasa Afrika yaitu Afroasiatic, Nilo-Sahara, dan Niger-Congo. Nigeria juga masih punya banyak bahasa yang belum dikelompokkan seperti Cen Tuum.

4. India

Ada 454 bahasa yang digunakan di India. Bahasa tersebut termasuk dalam beberapa keluarga bahasa seperti Indo-Arya, Dravidia, Austroasiatic, Sino-Tibet, dan beberapa bahasa lainnya. Konstitusi India tidak memberikan status bahasa nasional terhadap bahasa apapun yang digunakan di negara tersebut.

India melakukan pendekatan bilingual untuk bahasa resmi dalam pemerintahan India dengan menggunakan bahasa Hindi yang ditulis dalam huruf Devanagari, serta menggunakan bahasa Inggris. Karena itulah, bahasa Inggris juga banyak digunakan di negara tersebut disamping bahasa India lainnya.

5. Amerika

Meski yang paling umum digunakan adalah bahasa Inggris, namun Amerika juga banyak menggunakan bahasa lainnya sejak dulu. Masih ada suku-suku asli di Amerika Utara atau di wilayah Pasifik yang masih berpegang pada bahasa aslinya.

Related Articles

0 komentar:

Posting Komentar

Visitor

About

Blogroll

Blogger templates

Blogger news

Diberdayakan oleh Blogger.